• Arema FC memastikan tampil di Liga Champions Asia (LCA)

    Arema FC memastikan tampil di Liga Champions Asia (LCA) tanpa harus melalui jalur playoff. Kepastian ini disampaikan oleh kubu Singo Edan.
    Media Officer Arema, Sudarmaji, Jumat 12 November 2011, mengatakan, secara resmi pihak menajemen Arema belum menerima surat dari Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) terkait keikutsertaan tanpa melalui playoff.
    Namun, berdasarkan situs resmi AFC dan koordinasi pihak internal Arema, tim Singo Edan secara resmi akan ikut serta dalam laga antarklub Asia itu tanpa harus lewat playoff.
    “Dalam situs resmi AFC, kita sudah tercantum ikut tanpa playoff, meski belum menerima suratnya secara formal. Oleh karena itu, kesiapan tim Arema harus dilakukan,” katanya.
    Ia menjelaskan, jika mengacu pada hasil penilaian delegasi, Arema sebagai juara Indonesia memang bisa langsung tampil di LCA. “Saat ini Arema telah mempersiapkan tim di ajang Internasional tersebut,” katanya.
    Terkait kelayakan Stadion Kanjuruhan yang akan dijadikan sebagai kandang Arema dalam laga internasional tersebut, Sudarmadji mengatakan, secara umum sudah tidak ada persoalan. Namun, pihak AFC hanya merekomendasikan kondisi lampu stadion agar ditambah daya terangnya, yakni sesuai standar 1200 lux.
    “Lampu stadion akan ditambah dayanya pada Januari nanti. Sebab saat ini, kekuatan lampu Kanjuruhan hanya 800 lux,” katanya.
    Dikatakan Sudarmadji, untuk undian grup LCA rencananya akan dilakukan pada Januari. Sedangkan jadwalnya diperkirakan mulai Februari 2011.

    sumber

0 Coment:

Posting Komentar